Monitoring & Evaluasi Kuliah Kerja Nyata
Pagi ini, Kamis (26/6) saya bersama rombongan berencana untuk melakukan
monitoring dan evaluasi pelaksanaan KKN
di lokasi. Rombongan terdiri dari Pak Abdullah selaku tim Ketua Tim, pak
Sururi, dan saya sendiri. Berangkat dari kampus sekitar jam 10 pagi, dan
langsung meluncur menuju lokasi di desa Pamongan kec Mojo.
posko 24 Pamongan |
Desa Pamongan merupakan salah satu desa terpencil dan
terletak di lereng gunung Wilis. Kontur wilayah yang berbukit bukit membuat
beberapa lokasi KKN menjadi sulit dijangkau. Ketersediaan air bersih juga menjadi
permasalahan tersendiri. Ditambah dengan sulitnya mencari pekerjaan di luar
sektor pertanian, membuat banyak warga desa Pamongan memutuskan untuk mencari
pekerjaan di luar desa. Umumnya mereka mengadu nasib dengan menjadi TKI di luar
negeri. Sehingga yang tertinggal di desa umumnya hanya orang tua dan anak-anak.