Hari itu, Jumat, 29 Mei 2015, kami mendapat kesempatan istimewa
untuk mengunjungi International Institut of Islamic Tought And Civilization
(ISTAC). Kampus istimewa tempat lahirnya tokoh-tokoh Islam masa kini itu
terletak di tempat yang istimewa pula, Taman Duta Kuala Lumpur Malaysia.
Sebagaimana diketahui, Taman Duta adalah tempat eksklusif yang biasa dihuni
orang-orang kaya dan terkenal di Kuala Lumpur. Di rumah-rumah sepanjang jalan
ini, sudah biasa ditemui mobil sekelas Bentley, Ferrarri, atau Lamborghini.
Semua terparkir rapi di depan rumah, seolah menunjukkan kelas sang pemilik
rumah.
ISTAC sendiri dibangun oleh Prof. Syekh Muhammad Naquib Al Attas, seorang Guru Besar di bidang Islamic Studies di ISTAC- IIUM Kuala Lumpur. Ulama yang lahir di Bogor pada 5 September 1931 ini mendirikan ISTAC dengan maksud untuk merevitalisasi nilai-nilai peradaban Islam dan Islamisasi ilmu pengetahuan.